Bupati Nagan Raya Ucapkan Terima kasih Atas Doanya Masyarakat Panton labu

Oleh

Asatu.top, Nagan Raya - Bupati Nagan Raya, HM.Jamin Idham,SE, sambut dengan pelukkan hangat puluhan masyarakat Panton Labu Aceh Utara, saat mengunjungi Masjid Agung Giok Baitul A'la daerah setempat.

Puluhan masyarakat tersebut terdiri dari unsur Agama, Adat serta unsur kepemudaan.

Salah satu perwakilan masyarakat Panton Labu, Tgk.Muslim mengatakan, kedatangan mereka ke Nagan Raya khusus untuk melihat keindahan rumah ibadah yang dilapisi dengan batu giok tersebut.

Karena merasa penasaran dengan Masjid tersebut,Tgk.Muslim dengan rombongan merasa bangga bisa melihat langsung Masjid Giok serta di sambut oleh Bupati HM Jamin Idham dengan penuh keakraban dan kehangatan

Menurut Tgk Muslim,i a merasa kagum dengan Kabupaten Nagan Raya telah membangun rumah ibadah dari batu giok, sehingga nantinya menjadi destinasi wisata religi di Provinsi Aceh.

Sebagai warga Aceh Utara,Tgk.Muslim berharap Bupati HM Jamin Idham selalu dalam lindungan Allah Swt, sehingga dapat menuntaskan Masjid tersebut di akhir masa jabatannya.

Sementara itu,Bupati HM Jamin Idham menyampaikan terima kasih banyak terhadap masyarakat Panton Labu,yang telah mengunjungi Masjid Giok Baitul A'la Nagan Raya serta doa masyarakat tersebut, pembangunan Masjid Giok dapat dituntaskan pembangunan diakhir jabatan sebagai Bupati daerah tersebut.

Untuk itu, ia juga berharap kepada masyarakat Kabupaten setempat, untuk mendukung program percepatan pembangunan rumah ibadah tersebut, sehingga tahun mendatang dapat dilakukan shalat berjamaah di Masjid kebanggaan mayarakat Nagan Raya.

Komentar

Loading...