Bupati Nagan Mengaku Menyesal Tidak Menguasai Bahasa Internasional

Oleh
Bupati Nagan Raya, Jamin Idham, Foto (ist)

Nagan Raya, Asatu.top - Bupati Nagan Raya H M Jamin Idham, SE mengaku menyesal tidak bisa menguasai berbagai bahasa Internasional

Hal itu dikatakan pada saat membuka Sekolah Siaga Kependudukan (SSK), Di SMPN 1, Seunagan, Kabupaten Nagan Raya, Rabu 06 Maret 2016.

"Kalau Jam dinding bisa berputar, ingin belajar dan menguasai berbagai bahasa internasional," katanya.

Menurutnya, dalam era globalisasi ini semua serba teknologi dan tatanan ekonomi dunia yang mengarah pada pasar bebas, serta tingkat efisiensi dan kompetitif yang tinggi di berbagai bidang kehidupan.

Maka itu, perlu menguasai berbagai bahasa Internasional, supaya mempermudah dalam bersaing berbagai segi baik itu ekonomi, sosial dan budaya.

" Jadi gini bagaimana memperkenal budaya kita kepada pihak orang luar negeri, kalau bahasa internasional belum fasif, dengan itu sejak dini para siswa terus mengasah kemampuan untuk terus belajar dan menguasai berbagai bahasa internasional," tutupnya.

Komentar

Loading...