PWI Aceh Jaya, Latih Siswa – Siswi Teknik Menulis

Oleh
Para siswa (i) sedang fokus mendengarkan paparan pamateri, Senin, (21/1)

Aceh Jaya, Asatu.top - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Kabupaten Aceh Jaya adakan pelatihan jurnalistik kepada puluhan Siswa (i) diaula jurnalistik yang berlangsung diaula Dinas Kesehatan setempat, Senin (21/1).

Ketua PWI Aceh Jaya, Sa'dul Bahri kepada Wartawan, Senin (21/1) mengatakan, pelatihan jurnalistik bertujuan untuk
memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang dunia jurnalistik kepada siswa (i) serta meningkatkan kualitas wartawan

"Disamping kita latih para siswa dalam teknik menulis, kita juga terus memberikan pembinaan terhadap wartawan kususnya yang bertugas di Aceh Jaya agar semakin profesional," jelas Sa'dul Bahri.

Disebutkan, para peserta yang ikut dalam pelatihan tersebut terdiri dari para siswa dan siswi yang berasal dari sejumlah sekolah yang berada di kawasan Calang, di antaranya, SMAN 1 Calang, SMK Calang dan SMAN 1 Krueng Sabee termasuk para wartawan yang bertugas di Aceh Jaya. Dengan jumlah peserta mencapai 50 orang.

Pelatihan jurnalistik itu dibuka langsung oleh Kabag humas Kabupaten Aceh Jaya, Safrizal.

Untuk pemateri pelatihan Jurnalistik, PWI Aceh Jaya menyakut Jurnalistik disampaikan ketua PWI Aceh Jaya, Sab'dul Bahri, dan teknik menulis Di isi, Suar Sri Hardi dari wartawan Ajnn.net, serta UU Pres disampaikan Hendra dari wartawan Harian Rakyat Aceh.

Komentar

Loading...