Ketua FPK: Pemerintahan Ramli MS Terburuk Dalam Sejarah Aceh Barat

Oleh
Ketua Forum Persaudaraan Keuchik (FPK) Aceh Barat Sofyan Suri

Aceh Barat, Asatu.top - Empat tahun pemerintahan Ramli tidak terlihat ada kemajuan dan kesejahteraan sama sekali, malah kondisi ekonomi Masyarakat makin sulit di era pandemi namun pemerintah seperti tak punya solusi dalam membantu rakyatnya, sepertinya pemerintah Ramli terburuk dalam sejarah Aceh Barat

Ketua Forum Persaudaraan Keuchik (FPK) Aceh Barat Sofyan Suri mengatakan, empat tahun kepimpinan Ramli MS terlihat kehebatan dalam kasus hukum dimana dirinya berani untuk tidak melaksanakan putusan Mahkamah Agung terhadap pemecatan Keuchik yang diminta untuk dilantik kembali

Selain itu, sambung Sofyan Suri juga melihat dalam insiden di pendopo februari 2020 lalu, dimana zahidin alias tgk. janggot diduga mendapat perlakuan kasar dari Ramli, akhir nya korban yang masuk penjara bersama rekannya, mungkin ini sebuah keberhasilan dirinya dalam berkuasa, harus diakui

Dalam sektor Pembangunan tidak terjadi pemerataan, banyak bergerak dalam wilayah tertentu saja, harusnya pemerintah dibawah kendali Ramli menjalankan visi - misi dengan niat yang baik untuk kesejahteraan seluruh Penduduk Aceh Barat, bukan hanya menimbun suatu wilayah.

"saya memberi contoh hal paling kecil yaitu lampu jalan di Woyla banyak yang dibongkar oleh pemerintah.

Disektor Pelayanan dasar juga tidak baik, mungkin itu dampak dari
Mutasi pegawai hampir tiap hari terjadi, penempatan pegawai banyak tidak sesuai dengan kempetensi yang dimiliki, maka untuk memberikan pelayanan terbaik tak terwujud karena Aparatur sipil Negara bekerja dibawah kegundahan atau ancaman mutasi

Selain itu, saat ini hampir semua desa di Aceh barat dijabat oleh kechik PJs dan ini sudah terjadi semenjak awal pemerintahan Ramli sampai dengan sekarang, Banyak kepala desa yang terjerat korupsi namun bupati tetap bersikeras tidak melaksanakan Pemilihan Kepala Desa atau Pemilihan Keuchik, alasan COVID 19, padahal dikabupaten lain tidak ada persoalan, pemilihan Bupati walikota saja dapat dilaksanakan

" Mungkin dengan PJs Keuchik Ramli mudah mengaturnya, enak mengendalikan sehingga apa yang menjadi selera dia lekas dilayani oleh pemimpin Gampong" kata Sofyan

Dalam empat tahun pemerintah Ramli, Praktek prostitusi sepertinya tumbuh subur dikota sufi, akhir-akhir ini aja sudah beberapa kali terungkap kepublik, judi online tak bisa ditertibkan, tempat maksiat juga masih seperti biasa, lalu apa juga keberhasilan Ramli dengan anggaran cukup besar tiap tahunnya, saya kira pemerintahan Ramli sudah tidak mendapat kan tempat dihati masyarakat Aceh barat,

Hingga menjelang akhir periode pemerintahan Angka kemiskinan tidak mampu diturunkan, hanya kekayaan pribadi bupati sepertinya ada peningkatan, itu terlihat dengan dengan bertambah nya aset yg diduga milik pribadi Ramli pada priode kedua , sementara kehidupan ekonomi masyarakat sangat sulit itu terlihat dengan seringnya terjadi aksi pencurian, perampokan dan aksi kriminal lainnya

"kami merasa bahwa pemerintahan Ramli adalah pemerintahan terburuk dalam sejarah Aceh barat" tegasnya

Sofyan Suri juga menyorot Soal penerapan syariat Islam di Aceh barat, hingga sekarang hanya terkesan tak lebih sekedar pencitraan bupati, sebab banyak hal tidak sesuai diperlihatkan dalam praktek seorang pemimpin yang bersyar'i kemudian berbagai persoalan tak wajar sering terjadi dikalangan pemerintah, harusnya jika sudah dibuat Meulaboh kota sufi semua harus bertanggung jawab tidak boleh lagi ada korupsi dan tebang pilih dalam memberikan bantuan , ini sering kali kita dengar ada keistimewaan hak tim sukses dibandingkan yang tidak memilihnya. Tutup ketua yang aktif memantau pemerintah Ramli.

Komentar

Loading...