20 Bayi Di Nagan Raya Lahir Tepat Pada Hari Kemerdekaan

Oleh

20 Bayi Di Nagan Raya Lahir Tepat Pada Hari Kemerdekaan

Nagan Raya, Asatu.top - Ini betul-betul menjadi momentum langka di Kabupaten Nagan Raya, provinsi Aceh, sebanyak 20 bayi lahir pada 17 Agustus, tepat hari kemerdekaan RI.

Bayi-bayi ini lahir di rumah sakit Sultan Iskandar Muda, Seperti diketahui, banyak ibu yang ingin anaknya lahir momen bersejarah tersebut. Tak heran jika setiap memasuki usia 9 bulan kandungan atau prediksi menjelang kelahiran para ibu hamil menginginkan bayinya lahir di tanggal tersebut.

Pada moment kemerdekaan 17 Agustus, 19 bayi melalui operasi caesar dan 1 bayi lahir dengan normal.

Dari 20 bayi tersebut, Yuliana (35 tahun) seorang warga Gampong Pulo Tengeuh Darul Makmur, melahirkan bayi kembar dengan jenis kelamin laki laki dan perempuan. yang akan diberinama agus dan agustina

Sementara itu Direktur RSUD-SIM Nagan Raya dr.Hj.Cut Yuliza Sutiva memberikan apresiasi terhadap dokter spesialis kandungan, serta tenaga medis lainnya yang telah mampu membantu melahirkan 20 bayi pada hari kemerdekaan HUT RI ke 76 tahun.

Dan ini menurut Cut Yuliza, merupakan sebuah kebanggaan bagi ibu dan bayi yang lahir pada hari kemerdekaan tersebut.

"Para ibu yang melahirkan di RSUD-SIM tersebut, selain dari Nagan Raya, Aceh Barat juga berasal dari Kabupaten Pidie menurut data dari KTP yang bersangkutan,," tutup Cut Yuliza Sutiva.

Komentar

Loading...