IKNR Bagi Takjil Dan Buka Puasa Bersama

Oleh
Polish_20210510_204957188

Nagan Raya, Asatu.top - Bulan Ramadan merupakan bulan yang paling ditunggu-tunggu kehadirannya oleh umat Muslim di Indonesia. Bulan Ramadan juga dimanfaatkan bagi berbagai kalangan untuk berbagi.

Seperti, halnya yang dilakukan keluarga besar Ikatan Keluarga Nagan raya yang berada di Jakarta membagikan takjil kepada masyarakat dan buka puasa bersama

Ketua panitia bagi takjil dan buka puasa bersama Yu Salim A. Rachman Mengatakan, ribuaan takjil diberikan kepada penguna sepeda motor, serta masyarakat yang melintas diarea tersebut.

Kegiatan bagi takjil dan buka puasa bersama IKNR dengan tema "memperkuat Silahturahmi menguatkan ikatan kekeluargan"

Sementara itu, Pj ketua umum IKNR Zainuddin mengatakan kegiatan bagi takjil dan buka bersama yang melibatkan, masyarakat Nagan Raya yang mengadu nasib dijakarta untuk menumbuhkembangkan rasa persatuan kesatuan dan kebersamaan antar anak perantau.

"Komitmen menjaga persatuan dan persaudaraan antar anak rantau perlu digelorakan secara terus menerus. Tanpa menghilangkan perbedaan," katanya.

Pada buka puasa dan bagi takjil ikut hadir ketua IKNR Kabupaten Aceh Barat Abdillah armia SNG, Tokoh masyarakat kuala Raya Asnada saman yang dikenal dengan sebutan Nanda Paya serta tokoh pendidikan Edi wanda.

Komentar

Loading...