Plot Dana Ekonomi Covid Masih Utuh di Nagan

Oleh

Nagan Raya, Asatu.top Pemerintah Nagan Raya mengaku belum menyentuh stok anggaran untuk pemberdayaan ekonomi warga yang terkena dampak Covid19 di Nagan Raya.

Hal tersebut disampaikan  Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Nagan Raya, Ali Munir pada  Konferensi Pers, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid19 di Aula Bappeda setempat di Suka Makmue, Rabu, 02 September 2020.

"Kami berprinsip penuh kehati-hatian, transparan dan akuntabilitas sesuai Keppres dan Perbup dalam menggunakan dana Civid19 ini. Dari 47,3 Milyar, plot anggaran untuk warga yang terkena dampak ekonomi sama sekali belum terealisasi," kata Munir.

Menurut Munir, Pemerintah Nagan Raya telah merealisasikan Rp16,7 Milyar atau 31,3 persen untuk penanganan kesehatan, terutama pembangunan ruang isolasi rumah sakit sesuai intruksi kesehatan, kegiatan sosial dan kegiatan Disnakertran dalam pemantauan tenaga kerja asing.

Munir juga mengaku bersedia melaporkan keuangan Covid 19 secara berkala baik terhadap internal maupun kepada pihak- pihak setiap akhir program.

Komentar

Loading...