Kader PDI Perjuangan Meminta Pemerintah Nagan Raya Untuk Memberantas Rentenir

Oleh
Kader PDI Perjuangan TR johan, Foto ( Dokumen Pribadi)

Nagan Raya, Asatu.top - Kader PDI Perjuangan Nagan Raya TR Johan meminta pemerintah kabupaten Nagan Raya untuk
memberantas rentenir yang berkedok koperasi simpan pinjam karena keberadaannya merugikan warga dan pelaku UMKM yang meminjam modal usaha.

Menurutnya, keberadaan koperasi jelas fungsinya harus bisa mensejahterakan anggotanya maupun masyarakat. Namun jika ada "koperasi" dengan modus simpan pinjam dengan bunga yang besar, itu bukan koperasi tapi rentenir.

Apalagi Slogan Bapak Bupati - Wakil Bupati yaitu Agama Tapeukong, maka itu koperasi
berkedok koperasi simpan pinjam tersebut segera diberantas sebab telah meleceng dengan slogan.

Untuk itu, TR Johan kader PDI Perjuangan untuk mengusulkan langkah memberantas rentenir berkedok koperasi dengan cara berkoordinasi dengan pihak kepolisian agar pelakunya bisa dipidanakan atau dihukum.

Selain itu, TR Johan kader PDI Perjuangan
mengimbau kepada pelaku UMKM yang membutuhkan tambahan modal usaha agar bisa memanfaatkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang telah disediakan pemerintah dengan bunga yang sangat rendah.

"Jangan sampai tergiur bujuk rayu rentenir dengan modus memberikan pinjaman modal usaha, tetapi bunganya sangat besar," Tutup TR Johan yang dikenal Ampon Johan, Rabu 11 Maret 2020.

Komentar

Loading...