Politik Itu Tak Kotor !!!

Sosok Ardiansyah.

Oleh
Ardiansyah, Foto (ist)

Asatu.top - Ardiansyah, lahir di Cot Meugat tepatnya di Gampong Padang Kecamatan Seunagan Kabupaten Nagan Raya. Menempuh pendidikan di MIN Drien Rampak Meulaboh, MTsN Negeri Jeuram  dan Menyelesaikan Pendidikan menengah di MAN Meulaboh.

Menempun pendidikan Tinggi di   IAIN Ar –Raniry Banda Aceh dan mendapat gelar Sarjana Pendidikan Islam,  hampir menyelesaikan pendidikan di Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Menyelesaikan pendidikan Strata II (S2) di Pasca Sarjana STIA Yappan Jakarta.

Selain pendidikan Formal ia juga mengikui berbagai Pendidikan Non Formal di antaranya mengikuti Pelatihan Menejemen Radio Oleh Kantor Berita Radio  68h Jakarta tahun 2005, Pelatihan Peliputan Konfil untuk Wartawan oleh Yayasan Kippas – British Council tahun 2004, Pelatihan Konflik Pola Perdamaian Oleh TIFA bekerjasama dengan Gardamadina Institute tahun 2003, Pelatihan Commite Organizer (CO) Oleh Perhimpunan Masyarakat Tani Aceh (PERMATA) di Banda Aceh tahun 2002 , Pelatihan Pengawasan Dana Publik Bidang Pendidikan Untuk Jurnalis Oleh Lembaga Pendidikan & Pengkajian Pers Aceh tahun 2002 , Pelatihan Relawan Kemanusiaan Badan Eksekutif Mahasiswa IAIN Ar Raniry Banda Aceh Tahun 2000, Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar Badan Eksekutif Mahasiswa IAIN Ar Raniry Banda Aceh Tahun 2000.

Memiliki pengalam kerja di antaranya sebagai Pengajar di  Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Pelita Nusantara (STIAPEN) Nagan Raya,Penulis di Bandar Publising Banda Aceh,  Tenaga Ahli DPR Kabupaten Nagan Raya Fraksi Partai Golongan Karya Januari S/d Agustus 2018, Staf khusus Bupati Nagan Raya Bidang Komunikasi dan Informasi pada bagian hubungan Masyarakat  Setdakab  Nagan Raya, Januari S/d Oktober 2017, Staf khusus Bupati Nagan Raya Bidang Komunikasi dan Informasi pada bagian hubungan Masyarakat Setdakab  Nagan Raya, tahun 2016, Staf khusus Bupati Nagan Raya Bidang Komunikasi dan Informasi pada bagian hubungan Masyarakat Setdakab  Nagan Raya, tahun 2015, Tenaga Ahli Komisi I DPR Aceh untuk Melakukan Penelitian terhadap penyelenggaraan Mukim dan Gampong di Aceh, Agustus S/d desember 2015, Tenaga Ahli DPR Kabupaten Nagan Raya Tahun 2012, Direktur Radio NARA 104.1 Tahun 2006 s/d 2011, Wakil Ketua Panitia Pengawas Pemilihan (PANWASLIH) Kab Nagan Raya 2006, Koordinator Gardamadina Meulaboh 2005, News Director Radio Flamboyant Banda Aceh 2003 – 2004, Kontributor Acehkita.com 2004 – 2005, Redaktur Pelaksana Tabloid Beudoh 2003, Pimpinan Redaksi Tabloid Ar – Raniry Post Tahun 2002

Aktif dibeberapa organisasi di antaranya ; Wakil Sekretaris DPD II Partai Golkar Nagan Raya 2014 –2019, Sekretaris Umum MKGR Kab Nagan Raya – Sekarang , Sekretaris Relawan Teknologi Informasi dan Komunikasi (RTIK) Kab Nagan Raya 2017 – 2021, Sekretaris Umum Perbakin Nagan Raya 2011 – 2015, Kepala Markas PMI  Nagan Raya  2009 – 2013, Komunitas  Seniman Seni Tutur Nagan Raya 2008 – 2010, Wakil Sektetaris Knpi Nagan  Raya 2007- 2010, Kabid Pemuda MAA Nagan Raya 2011. Salah seorang Penulis Buku Biogafi  “Abu Habib Muda Seunagan Republiken Sejati Dari Aceh” (2015 Diterbitkan oleh Bandar Publising Banda Aceh ISBN : 978-602-1632-50-5)

Saat ini menjadi salah seorang Calon Anggota Legislatif dari Partai Golongan Karya untuk DPRK  Nagan Raya Daerah Pemilihan I ( Beutong Ateuh Banggalang, Beutong, Seunagan Timur, Seunagan dan Suka Makmue) Berada di Nomor urut 4.

Politik baginya adalah salah satu jalan untuk mengabdi untuk umat, maka ia pun memilih bergabung dengan Partai Politik. “ Politik adalah salah satu dari jutaan jalan unuk mengabdi bagi umat” kata Ardiansyah.

Ia juga mengungkapkan kaum muda jangan pernah alergi dengan politik walupun ada yang menyatakan bahwa politik itu kotor, jika kita terus berpikir bahwa politik itu kotor dan menghindari diri dari politik maka kita akan di pimpin oleh orang orang yang tak bertangung jawab, tak memiliki visi untuk umat, maka kaum muda harus berpolitik. Semangatnya adalah politik bersih. Kaum muda harus mengambil peran dalam dunia politik.

“ Kaum muda harus ambil peran dalam politik, tak ada politik kotor yang ada hanya orang orang yang menjadikan politik itu kotor, kaum muda harus tampil dengan politik bersih” Tambahnya.

Komentar

Loading...