Forkot Suka Makmue, Desak Pemkab Rekrut Kembali Tenaga Kebersihan Telah Diberhentikan

Oleh
Ilutarasi

Nagan Raya, Asatu.top – Forum Rakyat Miskin Kota (Forkot Suka Makmue) mendesak pemerintahan H M jamin Idham, SE untuk rekrut kembali tenaga kebersihan  yang telah diberhentikan sepihak yang dilakukan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan.

Ketua Forkot Suka Makmue, Ade Mengatakan, pemberhentian tenaga kebersihan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan yang dilakukan sepihak,telah mencoreng idealisme perubahan itu sendiri.

“Pada pilkada 2017  pasangan Jamin Idham – Chalidin Oesman yang kental dengan kata perubahan, namun itu hanya sebuah kata, tapi praktiknya sama dengan pemimpin yang terdahulu, mengedepankan egois mengambil kebijakan, terbukti Ratusan Petugas kebersihan yang didominasi para janda dan fakir miskin,” katanya.

Dengan itu, Forkot SUKA Makmue mendesak pemerintahan H M Jamin Idham, SE untuk segera rekrut kembali ratusan tenaga kebersihan yang telah diberhentikan secara sepihak sebelum lebaran tiba, agar Para janda dan fakir miskin dapat merayakan Idul fitri dengan wajah tersenyum.

"Kalau tidak maka Forkot Suka Makmue bersama petugas kebersihan akan menduduki Kantor bupati, hingga  hati para penjabat terbuka untuk direkrut kembali, dan DPRK segera memanggil bupati untuk rapat selanjutnya," ancamnya.

Sebelumnya, Ratusan petugas kebersihan mendatangi kantor Dewan Perwakilan Rakyat kabupaten  (DPRK) pada selasa 22 mai 2015. Kedatangan pahlawan kebersihan tersebut untuk mengadu dan mempertanyakan kenapa mereka diberhentikan ketika bulan yang penuh berkah ini.

Komentar

Loading...