Ribuan Masyarakat Nagan Raya Larut Dalam Zikir Rateb Siribe

Oleh
Ribuan masyarakat Nagan raya, larut dalam zikir rateb Seribe, Rabu Malam, (21/02)

Nagan Raya, Asatu.top – Ribuan masyarakat Nagan Raya Rabu malam (21/02) larut dalam zikir akbar rateb siribe (seribu) yang dilaksanakan Majelis Pengkajian Tauhid Tasawuf Indonesia (MPTT)  Nagan Raya, di  Mesjid kecamatan Seunagan.

Kegiatan yang dimulai setelah Sholat Isya diawali dengan tausiah yang kemudian dilanjutkan dengan zikir dan shalawat bersama, terpantau puluhan ribu kaum laki-laki dan perempuan dan kalangan remaja hingga orang tua dengan mengenakan pakaian serba putih, terlihat khusyuk dalam setiap bacaan yang diucapkan secara bersama.

Ketua Panita Cut Man rateb Seribe mengatakan,  kegiatan ini dalam rangka  Memperingati Hari lahirnya Nabi Muhammad SAW,  dengan itu Majelis Pengkajian Tauhid Tasawuf (MPTT) Kabupaten Nagan Raya, adakan rateeb seribe dihalaman mesjid  kecamatan Seunagan yang dipimpin langsung  Guru Besar MPTT-I Asia Tenggara Abuya Syehk H Amran Wali Alkhalidi.

“Terpenting dari zikir adalah membersihkan hati dan jiwa manusia serta mampu menggalang solidiritas kekompakan dalam hal membangun Nagan Raya,” katanya.

Guru Besar MPTT - I Asia Tenggara Abuya Syehk H Amran Wali Alkhalidi dalam tausiah nya menyampaikan bahwa zikir dan shalawat merupakan amalan para ulama yang tetap harus dilakukan oleh kaum muslimin, dalam Alquran Allah berfirman bahwa hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tentram dan tenang, sehingga dengan selalu berzikir diharapkan masyarakat akan damai aman dan sejahtera.

Dari amatan wartawan rateb seribe turut hadir Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Nagan Raya.

Komentar

Loading...