Pasca Pilkada, Lima Kader Golkar Nagan Hengkang

Oleh
Ketua PNA Nagan Raya, memasang Baju kebesaran PNA, terhadap T Ridwan, Sabtu, (3/1) foto : (Ist)

Nagan Raya, Asatu.top – Pasca  pemilihan kepala daerah (Pilkada) Nagan Raya 2017, yang dimenangkan pasangan H Jamin Idham – Chalidin Oesman didukung Partai Aceh, Demokrat, PKS dan PBB serta partai lainya, membuat lima kader partai asuhan H T Zulkarnaini hengkang dari pengurus Golkar Kabupaten dan bergabung partai lokal yakni Partai Nanggroe Aceh (PNA).

Lima kader terbaik partai golongan karya (Golkar)  yang pindah ke PNA  yakni,  Said Junaidi, Mantan calon Wakil Bupati, Teuku Ridwan, juru bicara, Harmi Usman, Amirudin.

T.Ridwan salah satu kader golkar terbaik mengatakan kepada awak media dirinya tertarik dengan PNA disebabkan, disini tidak dilakukan penekanan terhadap kader, tidak ada unsur familisme, selain itu juga kader PNA beri kesempatan yang sama dan tidak ada.

“Golkar tidak ada kecocokan maka saya putuskan ingin bergabung partai lain dan akhirnya saya bisa bergabung dengan PNA walaupun tidak ada jabatan apa-apa yang penting saya belajar dulu untuk memahami dari partai ini,” sebutnya.

Sementara itu, Ketua PNA DPW Nagan Raya T.Cutman SE mengatakan,  PNA membuka pintu siapa saja yang hendak bergabung dengan partainya, baik itu kader partai A maupun B, sebab Misi PNA terus berjuang bersama rakyat yang dimarjinalkan.

" siapa saja ingin bergabung ke PNA, dipersilakan," tutupnya.

Komentar

Loading...