PLN Rayon Blangpidie Tindak Tegas Pelanggan Yang Ketahuan Mencuri Arus

Oleh
Kepala Rayon PLN Blangpidie, Adam Rahmanditha. Foto : Halimi

Abdya, Asatu.top –  Perusahaan Listrik Negara (PLN)  Rayon  Blangpidie, tidak segan-segan bertindak tegas jika ada pelanggan yang ketahuan mencuri listrik diwilayah tersebut.

kepala rayon PLN  Blangpidie Adam Rahmanditha mengatakan, jika ada pelanggan yang ketahuan mencuri listrik, maka pihaknya tidak segan - segan akan mencabut semua dari sambungan rumah hinggi kWH meternya.

“Begitu di temukan pelanggaran yang dilakukan pelanggan, petugas PLN akan mencabut semua dari sambungan rumah hingga kWh meternya” ungkap Adam kepada Asatu.top saat di jumpai di ruang kerjanya pada hari Kamis, (1/2).

Ia menambahkan, pihaknya  juga memanggil  pelanggan tersebut ke kantor untuk membayar semua denda, jika sudah membayar denda, PLN dengan senang hati akan memasangkan kembali  kWh meter.

“Setelah pelanggan membayar denda, kita akan pasang kWh yang baru yang tidak terindikasi kerusakan” jelasnya

Namun, Adam tidak menyebutkan besar denda yang harus di bayar oleh pelanggan yang melakukan pelanggaran tersebut.

Disisi lain, ia juga  menegaskan untukk petugas PLN yang berusaha membantu pelanggan untuk mencuri arus akan bertindak tegas.

“Kalau sampai ada orang kita yang melakukan demikian, kita akan tindak, sesuai SOP yang berlaku,” tegasnya.

Lanjut ia menjelaskan, sebelumnya sudah ada dari petugas PLN yang melanggar hukum tersebut, namun buktinya tidak kuat.

“Sebelumnya sudah ada seperti itu, cuma buktinya kyrang kuat” tutupnya.

Komentar

Loading...